
Simpang Empat (Kemenag Tanbu) – Plh. Kepala Kantor Kementerian Agama (Ka.Kankemenag) Kabupaten Tanah Bumbu H. Khairun Noor, S.Ag menyampaikan dukungan penuh terhadap proses perencanaan pembangunan daerah.
H.Khairun menegaskan bahwa Kemenag siap berkontribusi dalam peningkatan kualitas pendidikan keagamaan, serta penguatan kerukunan umat beragama sebagai bagian dari prioritas pembangunan sosial kemasyarakatan.
“Kemenag memiliki peran strategis dalam membangun fondasi moral dan spiritual masyarakat. Melalui Musrenbang ini, kami berharap ada integrasi program yang mendorong pembangunan karakter dan toleransi di tengah keberagaman,” ujar H. Khairun.
Hal tersebut disampaikannya usai menghadiri kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Tanah Bumbu Tahun 2025–2029, yang berlangsung di Mahligai Bersujud, Rabu (7/5/2025).
Lebih lanjut, H. Khairun yang juga memimpin Pembacaan Doa pada kegiatan ini berharap hasil Musrenbang ini membawa kebaikan bagi masyarakat Tanah Bumbu sehingga terwujud visi dan misi pembangunan Kabupaten Tanah Bumbu yang Maju, Makmur, dan Beradab.
Kegiatan dibuka oleh Bupati Tanah Bumbu Andi Rudi Latif yang menekankan pentingnya sinergi seluruh pemangku kepentingan agar hasil Musrenbang RPJMD dapat menjadi acuan strategis dan implementatif dalam pembangunan daerah ke depan. Bupati berharap forum ini dapat melahirkan rumusan program yang solutif, inovatif, dan berpihak pada kepentingan masyarakat.
“Melalui Musrenbang ini, mari kita BerAKSI (Akomodatif, Kerja, Sistematis, dan Inovatif) untuk mewujudkan Tanah Bumbu yang lebih baik,” tutupnya.
Penulis: Reni
Foto: Hasyim
Redaktur: Reni