
Satui (MTsN 3 Tanbu) – Organisasi Siswa Intra Madrasah (OSIM) dan Majelis Perwakilan Kelas (MPK) Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 3 Tanah Bumbu kembali menggelar Podcast edisi Mei 2025 yang bertajuk Pengalaman Berorganisasi yang menghadirkan bintang tamu dalam obrolan ini, Ketua OSIM MTsN 3 Tanah Bumbu Raiham Syam Khalil Aziz.
Menurut Pembina OSIM-MPK Marasah Tsanawiyah Negeri 3 Tanah Bumbu, Rahmawati Shaumi, S.Pd (Rara) menuturkan bahwa kehadiran PodCast edisi Mei 2025 merupakan gelaran kedua.
“Sebagaiman yang sudah dilakukan pada edisi terdahulu saat bulan ramadhan yang merupakan siaran perdana sebagai uji coba yang ternyat bisa sukses. Maka pada edisi kedua inipun OSIM-MPK MTsN 3 tanb u kembali mengudara lewat program Podcats edisi kedua dengan tema obrolan, : Berbagai Pengalaman dalam Berorganisasi “. Tema ini diangkat sesuai dengan masnya anak-anak yang suka membentuk klub, kelompok atau organisasi-organiasi yang bersifat positif sehingga tema tersebut sangat cocok dengan kondisi yang ada,” kata Rara, Senin (05/05/2025).
PodCast merupakan siaran audio yang terpampang di web maupun platform-platform lainnya. itilah ini sebenarnya diambil dari iPod dan broadcast, dimana ipod diambil dari pemutar media digital sedangkan cats diambil dari istilah radio yaitu broadcast yang berarti bisa didengarkan akapan dan dimana saja.
Edisi kali ini menghadirkan perbincangan yang hangat seputar kegiatan-kegiatan ektra kurikuluer yang berkaitan dengan organisasi sekolah atau madrasah. Dengan gayanya, pemandu siar atau host Febrian trava Puspitasari menghadirkan perpincangan menarik dengan Ketua OSIM MTsN 3 Tanbu yang membeberkan tentang pentingnya wawasan, pengalaman dan tips-tips dalam berorganisasi terlebih bagi pemula.
Tayangan ini dapat diikuti pada Tsanega TV, Tsanegatanbu (Instagram) dan Tsanega (Fb). Selamat menikmati tayangan The Motivation Station, ruang PodCast Inspiratif OSIM-MPK MTsN 3 Tanbu.
Penulis: Man
Foto: Yul
Redaktur: Reni