
Satui (MTsN 3 Tanbu) – Kegiatan senam bersama yang digelar pada program Jumat Sehat memiliki tujuan, di samping untuk menimbulkan kesehatan dan kebugaran tubuh juga yang terpenting adalah menumbuhkan semangat dan keakraban keluarga besar Tsanawiyah Negeri Tiga (Tsanaega) Tanah Bumbu.
Hal tersebut diungkapkan Kepala Madrasah Tsanawiyah Negeri 3 Tanah Bumbu, Lilik Yulianti, M.Pd usai mengikuti Senam Bersama Jumat Sehat di halaman madrasah. Dalam paparannya bahwa kita wajib menjaga dan memelihara kesehatan guna menunjang berbagai aktivitas terlebih sebagai seorang pendidik yang menjadi keharusan punya jasman yang sehat agar bisa memberikan pengajaran, pendidikan dan poengayoman peserta didik.
“Kita ini punya tanggung jawab yang besar sebagai orang yang diserahi tugas mengajar dan membina generasi muda Indonesia agar menjadi insan-insan pembangunan yang berilmu dan berakhlak. Dalam menjalan tugas suci itu memerlukan daya tahan dan kesehatan yang prima. Untuk itulah kita selalu berusaha agar tetap fit salah satunya dengan cara berolah raga yang teratur dan rutin, termasuk senam kita ini. Apalagi kita melakukannnya bersama-sama dengan anak-anak didik kita yang tentu mereka merasa bangga sebab guru-guru ikut berbaur dengan mereka tanpa ada perbedaaan,” kata Lilik Yulianti, Jumat pagi (15/11/24).
Kegiatan senam bersama ini adalah program yang dilaksanakan secara berkala, yaitu minggu kedua dan keempat setiap bulan berbarengan dengan program sarapan bersama. Oleh sebab itu maka setiap pelaksanaan senantiasa melibatkan seluruh peserta didik dan dewan guru, tatausaha, staf dan karyawan yang ada di lingkungan madrasah.
Selesai acara senam bersama untuk hari ini dilanjutkan dengan Sarapan Bersama baik yang dilakukan oleh peserta didik maupun dewan guru dan karyawan juga erlibat dalam acara Sarapan bersama ini.
Adapun menu dan bahan makanan yang dijadikan santapan / sarapan pagi ini telah diberiatahukan sehari seebelum pelaksanaan sehingga peserta didik sudah mempersiapkan masing-masing sesuai dengan anjuran dan permintaan dari PKM Satui, yaitu bahan makanan yang sederhana akan tetapi sarat gizi dan emenuhi standar sebagai bahan sarapan yang dapat meningkatkan kinerja tubuh untuk beraktivitas. Semua nampak ceria dan bersemangat. Semoga tetap sehat dan jaya Tsanega.
Penulis: Man
Foto: La
Redaktur: Reni