
Kusan Hilir (MTsN 1 Tanbu) – Dalam rangka menyukseskan Festival Ramadhan, Madrasah Tsanawiyah Negeri 1 Tanah Bumbu (MTsN 1 Tanbu) membagikan paket sembako di lingkungan sekitar madrasah, Jumat (22/03/24).
Paket sembako dibagikan ke warga sekitar madrasah, staf honorer dan siswa MTsN 1 Tanbu, Kepala MTsN 1 Tanbu Muhaimin, S. Ag mengatakan pemberian paket sembako ini dibagi secara serentak hari ke-11 di bulan Suci Ramadhan 1445 H.
“Kegiatan pemberian paket sembako ini serentak di seluruh madrasah dan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tanah Bumbu,” ujarnya.
Ditambhakannya program pembagian sembako ini akan sangat membantu masyarakat sekitar MTsN 1 Tanbu untuk memenuhi kebutuhan sembako dibulan suci Ramadhan.
“Setiap ASN minimal menyumbangkan 1 paket sembako yang nantinya akan dibagikan serentak pada hari Jum’at,” imbuhnya.
Kegiatan yang dilaksanakan di MTsN 1 Tanbu ini bagian dari kita mendukung dan menyukseskan Festival Ramadhan 2024 tersebut.
“Pembagian paket sembako Festival Ramadhan bukan sekadar pembagian barang, tetapi merupakan bagian dari rangkaian besar untuk meriahkan Bulan Ramadhan 2024 dengan penuh kepedulian, kebersamaan, dan memberikan inspirasi bagi sesama,” katanya.
Penulis : Dyah
Foto : Dyah
Redaktur : Reni